Tragis! Driver Ojol di Medan Antar Tas Berisi Mayat Bayi Laki-laki

Sadam Husin
Mayat Bayi Laki-laki.

MEDAN, iNewsDeliRaya.id – Peristiwa mengejutkan terjadi di Medan, Kamis (8/5/2025) pagi. Seorang pengemudi ojek online (ojol) bernama Muhammad Yusuf menerima pesanan layanan GoSend untuk mengantarkan sebuah tas sandang hitam yang ternyata berisi mayat bayi laki-laki.

Yusuf mengaku menerima pesanan tersebut sekitar pukul 06.00 WIB di sekitar RS Imelda, Jalan Bilal, Medan. Ia diminta oleh sepasang pria dan wanita untuk mengantarkan tas ke kawasan Jalan Ampera, Kelurahan Glugur Darat, tidak jauh dari Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.

"Awalnya saya diminta mengantarkan tas ke masjid dekat Jalan Ampera, katanya hanya berisi baju dan makanan. Setelah dibayar ongkosnya, saya langsung berangkat. Tapi setelah saya coba hubungi pengirim dan tak bisa dihubungi, saya curiga. Saat saya buka tasnya, ternyata isinya bayi laki-laki yang sudah meninggal dunia. Saya langsung lapor warga dan kepala lingkungan," kata Yusuf saat ditemui di Polsek Medan Timur.

Menurut Yusuf, pemesan dalam aplikasi tercatat atas nama "Rudi", namun tas tersebut diberikan oleh seorang perempuan di dekat SPBU Jalan Bilal simpang Jalan Yos Sudarso.

Salah seorang warga bernama Surya, yang turut membantu Yusuf, membenarkan bahwa pengemudi ojol tersebut tidak mengetahui isi tas tersebut.

"Awalnya dia kira isi tas itu baju, rupanya bayi. Makanya langsung dikasih tahu ke warga dan Kepling," ujar Surya.

Kapolsek Medan Timur, Kompol Agus Butarbutar SH, membenarkan peristiwa penemuan mayat bayi tersebut.

"Diduga pasangan suami-istri memesan layanan GoSend menggunakan nama Muhammad Yusuf dan memberikan informasi palsu bahwa tas hanya berisi baju dan makanan. Setelah diantarkan ke lokasi yang diarahkan, pengemudi tidak dapat menghubungi pemesan dan akhirnya membuka tas tersebut. Ternyata isinya mayat bayi laki-laki," ungkap Kompol Agus.

Pihak kepolisian bersama kepala lingkungan dan Bhabinkamtibmas segera turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP. Saat ini, kasus tersebut sedang dalam penyelidikan Polsek Medan Timur.

 

Editor : Sadam Husin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network