Ini Alasan Mengapa Leher Ular Kobra Melebar sebelum Mematuk Mangsa

Tim SINDOnews
ULAR KOBRA mirip dengan ular lainnya, namun keunikan ular ini adalah dapat berdiri dan memiringkan kepala menjadi tudung. Foto: SINDOnews/Ist

ULAR KOBRA mirip dengan ular lainnya, namun keunikan ular ini adalah dapat berdiri dan memiringkan kepala menjadi tudung. Ular Kobra hidup di Benua Asia dan Afrika. 

Tudung menjadi ciri khas ular Kobra. Tudung ular Kobra terbentuk oleh banyak tulang rusuk yang mampu memanjangkan kulit kendur di area leher ular tersebut. 

Jika ular Kobra menegakkan bagian depan tubuhnya dan meratakan lehernya, maka kulit di tulang rusuk akan naik dan melebar sehingga menciptakan apa yang tampak seperti tudung. Ular Kobra melakukan ini setiap kali mereka diganggu atau merasa bahwa mereka dalam bahaya. 

Dengan melakukan hal tersebut, mereka dapat membuat diri mereka seolah-olah terlihat lebih besar dari yang ukuran aslinya dan berpotensi untuk membuat takut pemangsa atau musuh. Ada beberapa spesies ular kobra yang hidup di berbagai belahan dunia. 

Antara lain adalah ular Kobra air, ular Kobra penggali, ular Kobra pohon, dan King Kobra. Spesies King Kobra bisa tumbuh sepanjang 5,5 meter. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network