"Saya bukan penggemar lagu-lagu Anda atau akting Anda. Tetapi jika ada upaya untuk memberangus suara Anda, saya menentangnya," tulis jurnalis Aditya Arafat.
"Jangan patah semangat. Anda adalah pahlawan. Tidak peduli apa yang orang lain katakan, Anda adalah pahlawan sejati," tulis pengguna Facebook Sanjida Khatun Rakhi di halaman Facebook Alom.
Alom mengatakan dia telah berakting di beberapa film dan juga berpartisipasi dalam Pemilu Parlemen Bangladesh pada 2018 sebagai kandidat independen--mengumpulkan 638 suara.
Dia mengatakan kepada AFP di studionya di Dhaka bahwa dia mulai menggunakan julukan "Hero" setelah menjadi populer di distrik asalnya di Bogra, 150 kilometer (95 mil) utara Dhaka.
"Saya merasa seperti seorang pahlawan. Jadi saya mengambil nama Hero Alom. Saya tidak akan menanggalkan nama ini bagaimanapun caranya," katanya.
"Saat ini, sepertinya Anda bahkan tidak bisa bernyanyi dengan bebas di Bangladesh."
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait