get app
inews
Aa Text
Read Next : Lahan Sengketa di Medan Deli Diduga Jadi Tempat Pembuangan Limbah, Warga Resah

Pak Asri dan Rico Waas, Lihatlah! Drainase Medan Deli–Deli Serdang Jadi Tempat Sampah

Sabtu, 17 Mei 2025 | 09:32 WIB
header img
Drainase di Perbatasan Medan Deli dan Deli Serdang dijadikan tempat pembuangan sampah.

MEDAN, iNewsDeliRaya.id– Kondisi memprihatinkan terjadi di Jalan Mangaan IV Timur Sempali, Kecamatan Sempali, Kabupaten Deliserdang yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sabtu (17/5/2025).

Saluran drainase yang seharusnya menjadi jalur pembuangan air rumah tangga kini diduga beralih fungsi menjadi tempat pembuangan sampah liar.

Pantauan di lokasi, tumpukan sampah terlihat mengendap hampir sepanjang saluran drainase. Aroma tidak sedap menyengat dari arah drainase, membuat pengendara motor dan warga sekitar merasa terganggu. Warga menduga tidak adanya pengawasan atau perhatian dari pemerintah setempat membuat saluran air tersebut berubah menjadi tempat pembuangan sampah ilegal.

“Saya lewat sini hampir setiap hari karena bekerja di Kawasan Industri Medan. Bau sampahnya sangat menyengat, apalagi saat panas terik,” ujar Dodi seorang pengendara.

Kondisi ini tidak hanya mengganggu kenyamanan, tetapi juga berpotensi memicu bencana. Ketika hujan turun, saluran air yang tersumbat bisa menyebabkan air meluber ke jalan dan memicu banjir di wilayah padat penduduk tersebut.

Warga berharap adanya langkah cepat dan tegas dari pemerintah, baik tingkat kelurahan hingga kabupaten/kota, untuk menindak pembuang sampah sembarangan dan membersihkan saluran drainase agar kembali berfungsi sebagaimana mestinya.

“Membuang sampah di saluran air bukan hanya melanggar aturan, tapi merugikan kepentingan umum. Pemerintah harus hadir dan serius menangani masalah ini,” ujar warga lainnya.

 

Editor : Sadam Husin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut