Bentrok Brutal di Percut Sei Tuan, Diduga Dipicu Perebutan Konsumen Narkoba

DELISERDANG, iNewsDeliRaya.id – Diduga Bisnis gelap narkoba kembali memicu kekerasan. Dua kelompok pemuda terlibat bentrok brutal di kawasan Simpang Lombok, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (26/4/2025) dinihari.
Bentrok berdarah ini diduga dipicu persaingan merebut konsumen sabu. Akibatnya, dua orang menjadi korban serius akibat serangan senjata tajam dan senapan angin.
Informasi dihimpun, insiden bermula saat MS (26) melintas di lokasi dan tiba-tiba diserang oleh kelompok lawannya, A. MS mengalami luka bacok parah di lengan kanannya hingga hampir putus dan harus dilarikan ke RS Colombia.
Tak terima dengan penyerangan itu, kelompok MS melakukan aksi balasan. Seorang pria dari kubu A berinisial I menjadi korban serangan dan mengalami luka berat di tangan kanannya. Ia kini dirawat di RS Haji.
Kapolsek Medan Tembung, Kompol Jhonson Sitompul, memastikan bahwa kejadian ini bukanlah begal seperti yang sempat beredar, melainkan bentrok antar kelompok yang saling mengenal.
"Sampai saat ini belum ada laporan resmi yang kami terima," ungkap Jhonson.
Sementara itu, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, menegaskan pihaknya sedang melakukan pendalaman.
"Indikasi kuat ke arah bisnis narkoba. Ini bukan begal murni, kita masih terus lakukan penyelidikan," tegasnya.
Kekerasan akibat bisnis haram ini menjadi alarm keras bagi masyarakat dan aparat untuk terus memperketat pengawasan di wilayah rawan.
Editor : Sadam Husin