Autopsi Brigadir J, Polda Jambi Siapkan 1.200 Personel Polisi
Senin, 25 Juli 2022 | 11:45 WIB
Terpisah, Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo mengimbau kepada masyarakat Sungai Bahar agar tidak datang atau ingin melihat proses autopsi atau penggalian makam.
"Tidak usah terlalu banyak orang, nanti bisa lihat perkembangannya di media," harapnya.
Disamping itu, Kapolda juga memantau persiapan ruangan dan akses autopsi di RSUD Sungai Bahar, pengamanan di pemakaman. Selanjutnya, Kapolda juga mengunjungi rumah keluarga Brigadir Yosua.
"Saya bersama Karo Ops ini langsung menghitung rute-rute yang dilewati, kemudian lokasi-lokasi untuk semua juga sudah kita siapkan," kata Rachmad.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta