MEDAN, iNewsDeliRaya.id- Dalam upaya membangun budaya kerja yang sehat dan produktif, Pelindo Regional 1 mengadakan acara Sharing Session bertema "Healthy Talk: Jangan Biarkan Nyeri Mengganggu Hidup Anda", menghadirkan pakar anestesi dan manajemen nyeri, Dr. dr. Boyke Marthin Simbolon, M.Ked(An), SpAN-TI, KMN.
Bertempat di Ruang Teather Pelindo Regional 1, acara ini disambut antusias ratusan karyawan dari berbagai divisi. Dr. Boyke dalam pemaparannya mengajak peserta memahami nyeri secara komprehensif — mulai dari identifikasi dini, faktor risiko, hingga teknik pengelolaan modern yang praktis.
"Nyeri tidak hanya menyerang tubuh, tetapi juga bisa mengganggu mental dan produktivitas jika dibiarkan. Penanganannya harus menyeluruh, tidak cukup dengan mengandalkan obat saja," tegas Dr. Boyke.
Tidak hanya teori, sesi interaktif yang menyertai acara menjadi momen bagi peserta untuk berkonsultasi langsung tentang berbagai keluhan nyeri, dari masalah postur kerja hingga cedera ringan. Dr. Boyke juga membagikan tips praktis seperti peregangan rutin, ergonomi kerja, dan pentingnya memperhatikan sinyal tubuh.
Executive Director 1 Regional 1 menegaskan bahwa menjaga kesehatan karyawan adalah investasi jangka panjang perusahaan. "Kami ingin setiap pegawai sadar bahwa kesehatan diri adalah fondasi utama kinerja. Dengan tubuh yang sehat, produktivitas pun terjaga," ujarnya.
Acara ini menjadi bagian dari program berkelanjutan Pelindo Regional 1 untuk menciptakan lingkungan kerja yang tidak hanya produktif, tetapi juga penuh kesadaran akan pentingnya kesejahteraan fisik dan mental.
Editor : Sadam Husin